Makna Kata Langganan

Pada bagian awal, selalu kita mulai dengan contoh. Silakan tilik contoh berikut!

  • Saya ingin langganan majalah ini.
  • Sejak dulu, saya merupakan langganan warung makan tersebut.
  • “Bagaimana langganan Anda selama masa pandemi?” tanya Budi kepada pemilik toko.

Apakah contoh tersebut tepat? jika belum mampu menentukan jawaban pasti, sabar saja, Kawan. Mari kita belajar bersama.  Dalam bahasa Indonesia, kata Iangganan bukanlah verba, melainkan nomina. Verbanya adalah melanggani atau berlangganan. Nah, jika seperti itu, berarti ketiga kalimat pada bagian awal di atas dapat diperbaiki sebagai berikut.

  • Saya ingin berlangganan majalah ini.
  • Sejak dulu, saya merupakan pelanggan warung makan tersebut.
  • “Bagaimana pelanggan Anda selama masa pandemi?” tanya Budi kepada pemilik toko.

Lalu, apakah kata langganan tidak bisa kita gunakan? Tetap bisa, kawan, tetapi harus dengan penggunaan yang tepat. saya tuliskan satu teks Sebagai contoh, ya! (7) Uang langganan dapat Anda cicil sesuai kemampuan.

This entry was posted in BAHASA & SASTRA INDONESIA and tagged , , . Bookmark the permalink.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *